
Chicharito (c) CoffeeMix
INGGRIS, CoffeeMix - Babak perempat final Piala FA mempertemukan Manchester United dengan Chelsea di Old Trafford pada Minggu (10/03). Secara keseluruhan, pertandingan ini berjalan
sangat menarik dengan gol, drama dan aksi
sepanjang 90 menit.
Chelsea yang lengah pada awal babak pertama
hingga kebobolan dua gol mampu membayar
kesalahan mereka. Chelsea melakukan comeback
gemilang dan mampu mengakhiri laga dengan skor
2-2. United mungkin akan Chelsea seperti tak siap ketika memasuki lapangan
dan serangan yang mereka bangun cenderung
sporadis.
Sementara itu, United lebih sabar dalam
mengatur serangan. United melihat kelengahan Chelsea dan segera
unggul cepat pada menit keenam. Umpan jauh Michael Carrick berhasil disundul Javier Henandez ke pojok gawang Petr Cech.
Kelengahan Chelsea jelas terlihat pada proses
terjadinya gol kedua United yang terjadi pada
menit ke 11. Lewat tendangan bebas dari sisi
kanan pertahanan Chelsea, Wayne Rooney mengirim umpan silang. Ada banyak pemain yang
seharusnya bisa menyundul umpan itu. Namun
nyatanya bola bebas bergerak dan justru masuk
ke gawang tanpa tersentuh.
Tak ada gol tambahan tercipta pada babak
pertama meski kedua tim saling bertukar
serangan. Namun alur serangan berubah drastis
pada babak kedua. Rafael Benitez melakukan perubahan dengan menarik keluar Victor Moses dan Frank Lampard untuk digantikan oleh Eden Hazard dan John Obi Mikel. Strategi ini terbukti menghadirkan hasil positif bagi The Blues.
Chelsea berhasil 'merampok' ball possession dan
menguasai pertandingan pada babak kedua.
Mereka mencecar pertahanan United habis-
habisan dan tuan rumah hanya bisa mengancam
lewat serangan balik. Hazard berhasil mengurangi defisit kekalahan
pada menit ke 59. Hazard bergerak bebas di tepi
kotak penalti United karena Rafael memberi ruang cukup besar. Hazard lalu melepaskan tendangan
melengkung yang bersarang di pojok atas gawang David De Gea.
Hanya sembilan menit berselang, Chelsea berhasil
menyeimbangkan kedudukan. Chelsea
menunjukkan kecepatan serangan mereka.
Ramires yang melakukan sprint mendapat sodoran
bola dari Oscar. Ramires lalu mengecoh Jonny Evans sebelum melepas tendangan yang gagal dihalau De Gea. Chelsea semakin bersemangat menyerang dan De
Gea harus membuat beberapa penyelamatan
gemilang. Hingga pertandingan berakhir, kedua tim
tak mampu menambah gol.
Dengan hasil ini, kedua
tim harus menjalani replay di Stamford Bridge
untuk menentukan tim mana yang berhak lolos ke semifinal Piala FA tahun ini.
Source : Bola.net
Judul : Chelsea Sukses Tahan Manchester United
Isi : Chicharito (c) CoffeeMix INGGRIS, CoffeeMix - Babak perempat final Piala FA mempertemukan Manchester United dengan Chelsea di Old Traffor...